Polres Metro Jakarta Timur Deklarasikan Aksi Damai di Kel Bidara Cina

Spread the love

Jakarta, inifakta.co – Polres Metro Jakarta Timur deklarasikan aksi damai guna mencegah tawuran antar warga, dimana belakangan ini wilayah Kelurahan Bidara Cina kerap terjadi tawuran antar warga. Bahkan dalam sepekan, tawuran antar warga maupun antar remaja sehingga meresahkan masyarakat.

Deklarasi damai dilaksanakan d Polsek Jatinegara Jln. Otista Raya No.1 dengan dihadiri oleh Para Ketua Rw Kel. Bidara Cina, para LMK, Ketua Karang Taruna Kec. Jatinegara, Ketua Pokdar Jakarta Timur dan Warga Bidara Cina Kec. Jatinegara. Kamis (07/03/2024) malam

Deklarasi anti tawuran tersebut dilakukan sebagai bentuk terciptanya Kamtibmas yang kondusif di wilayah Bidara Cina.

Dalam arahannya, Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol. Nicolas Ary Lilipaly berharap kepada para tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda Bidara Cina, untuk mewaspadai pengaruh dari luar melalui media sosial yang bekerja sama dengan warga kita sendiri sehingga tawuran kerap terjadi.

“Para Ketua RT dan RW, agar lebih proaktif sampaikan kepada orang tua untuk selalu mengawasi kegiatan putra-putrinya.” kata Nicolas

“Kepolisian akan menindak tegas bagi pelaku dan korban tawuran yang dilakukan dengan kekerasan menggunakan Sajam, bagi pelajar kami berkoordinasi dengan Dinas pendidikan agar hak KJP nya dicabut.” tambahnya.

Pihaknya pun menyampaikan dengan instruksi pemerintah bahwa jelang bulan suci Ramadhan, kegiatan SOTR dilarang guna mencegah terjadinya gangguan keamanan.

“Mari kita sambut bulan Suci Ramadhan dengan khusuk dan damai, Deklarasi ini bukan hanya serimonial saja tapi harus benar-benar kita sosialisasikan dan kita pertangung jawabkan untuk keamanan di wilayah Hukum Jakarta Timur.” Ujar Nicolas.

Dengan diadakannya Deklarasi Anti Tawuran, mari ciptakan situasi Kamtimas yang aman dan kondusif dengan peran serta seluruh masyarakat dan steak holder lainnya, Semoga apa yang kita lakukan malam ini mendapat pertolongan dari Tuhan Yang Maha Esa, tutup Kombes Nicolas.(bolas)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *